LogoLogo

Mall Dengan Arsitektur Luar Biasa di Dunia

11 April 2023 / Insights

Malindafurniture.com- Banyak bangunan diseluruh dunia yang memiliki arsitektur yang luar biasa. Bangunan yang sering menjadi perhatian orang banyak adalah Mall, karena mudah di akses dan orang luar dapat dengan mudah mengambil gambar bangunan tersebut. Arsitektur yang indah juga menjadi nilai plus untuk menarik pengunjung datang ke Mall tersebut.

Berikut ini Malinda telah mengumpulkan 9 Mall dengan arsitektur menakjubkan di Dunia!

1. The Emporium, Melbourne

Interior serta arsitektur pusat perbelanjaan ini direnovasi oleh desainer Masamichi Katayama dan Perusahaanya, Wonderwall. Emporium Merlbourne sekarang menampilkan elemen yang menarik seperti panel langit langit emas dan lantai travertine.

 

2. Parque Toreo, Mexico

Parque Toreo di Mexico City menggabungkan lanskap ke dalam interiornya dengan banyak cahaya, pepohonan, dan air mancur. Atap berlapis kaca menutupi mall yang terhubung dengan tiga Gedung perushaan dan sebuah hotel sebagai bagian dari pengembangan yang di rancang oleh Sordo Madaleno Arquitectos

 

3. Victoria Gate, Leeds

Perushaan ACME yang berbasis di London mengambil inspirasi dari arcade Victoria untuk desain Victoria gate, sebuah pusat perbelanjaan di Leeds, inggris. Area ini mencakup department store dengan fasad Diagrid yang mencolok dan dua arcade baru dengan pencahyaan langit dengan bata yang menggunakan konsep Art Deco dan ekterior terakota

 

4. Palm Court, Miami

Terletak di distrik Miami, Palm Court mengabungkan belanja kelas atas dan arsitektur yang mengesankan, termasuk fasad kaca biru oleh sou Fujimoto. Area pejalan kaki menampilkan Kubah Buckmininster Fuller dan patung Le Corbusier di tengah dari 50 pohon palem.

 

5. Hanjie Wanda Square, Wuhan

Lebih dari 42.000 bola baja anti karat menghiasi fasad Hanjie Wanda Square di kota wuhan, Tiongkok. Pusat perbelanjaan yang dirancang oleh UNStudio ini diatur mengelilingi atrium utara dan selatan, masing masing di selubungi dengan Skylight berbentuk corong.

 

6. Pacific Place, Hongkong

Heather wick Studio mgubah pacific Place Hong Kong, Kompleks serba guna dengan pusat perbelanjaan empat lantai yang awalnya dibangun pada tahun 1990. Perusahaan tersebut meningkatkan sirkulasi, menambah ruang public, dan menggabungkan bahan-bahan alami sepereti kayu dan batu.

 

7. Miami’s Brickell City Center, Miami

Firma Arsitektur Arquitectonica merancang Miami’s Brickell City Center, pengembangan seluas 36.000 meter persegi yang emncakup area ritel seluas 46.000 meter persegi. Struktur kaca, baja, dan kain yang dikenal sebagai climate ribbon, menyelimuti pusat perbelanjaan, membiarkan cahaya dan udara masuk dan mengumpulkan air hujan yang digunakan untuk mengairi lanskap.

 

8. Lane 189, Shanghai

UN Studio juga berada di balik desain Lane 189, Shanghai. Eksterior didasarkan pada kisi heksagonal dan diterangi dengan LED untuk menciptakan berbagai efek. Didalam, bangunan ini terdiri dari 7 lantai melengkung yang ditumpuk, memberikan interior kualitas oragnik yang khas.

 

9. Emporia, Malmo

Firma Arsitektur Wingardhs merancang pusat perbelanjaan Emporia yang semarak di Malmo, Swedia. Bangunan ini disusun dalam tiga lantai dengan rooftop dan toko toko terletak di sekitar atrium.

 

Tadi itu beberapa Mall yang memiliki Arsitektur yang luar biasa, hal itu tidak luput dari designer yang merancang bangunan dengan matang. Untuk artikel lainnya mengenai interior dan arsitektur anda bisa kunjungi web kami di www.malindafurniture.com