LogoLogo

Ide Tepat Kamar Anak yang Super Nyaman

19 November 2021 / Perusahaan

Malindafurniture.com – Hallo Malinda Addict ! Dekorasi kamar tidur anak bisa menjadi hal yang menyenangkan dan tidak ada habisnya. Hanya saja, agar lebih hemat dan dapat digunakan hingga remaja nanti, Anda harus lebih bijaksana memilih beberapa furniture.

Mendekorasi kamar tidur anak merupakan hal yang menyenangkan. Selain dapat meningkatkan mood si kecil, dekorasi kamar anak yang tepat juga akan membuat mereka dapat tidur dengan nyenyak. Hanya saja, terkadang si kecil merasa mudah bosan.

IDE

Terlebih lagi, di periode emasnya ini mereka selalu ingin mencoba hal baru, termasuk mendesain dan memilih sendiri dekorasi kamar tidurnya. Nah, kalau Anda terus mengubah dan merombak total, nanti yang ada pengeluaran membengkak. Duh, bingung kan?

Tenang, jangan panik dulu. Ada tips memilih dekorasi kamar tidur anak agar tetap menarik dan tetap dapat digunakan hingga jangka panjang, kok ! Berikut tipsnya :
 

a. Pilih Tema Timeless

Salah satu kunci dekorasi kamar tidur anak agar dapat digunakan hingga remaja dengan tidak memasang tema tertentu. Ini bertujuan agar saat si kecil bosan, jadi kita tidak harus merombak sepenuhnya. Toh, seiring berjalannya waktu pasti idola si kecil akan berubah.

Pilihlah teman yang timeless atau simpel. Lalu, bagaimana jika si kecil sangat ingin tema karakter favoritnya? Mungkin Anda bisa memberikan wall sticker atau wallpaper untuk kamar si kecil.
 

b. Pilih Warna Yang Netral

Untuk dekorasi kamar tidur anak, Anda bisa mengajak si kecil memilih warna kesukaannya. Hanya saja, jangan terlalu kuat memainkan warna, ya. Agar lebih aman dan tidak bolak-balik ngecat kamar, usahakan memilih warna soft atau netral.

IDE

Sumber : https://www.freepik.com/

Apabila ingin lebih terasa berwarna dan ceria, Anda juga bisa menambahkan beberapa variasi warna. Selain lebih hemat pengeluaran dan waktu, memilih warna netral juga dapat memberi kesempatan si kecil untuk mendekorasi dan menghias kamar sesuai kreativitasnya, lho.
 

c. Utamakan Furniture Berkualitas Dan Multifungsi

Agar dekorasi kamar tidur anak tetap dapat digunakan hingga remaja, kita harus memerhatikan fungsi dari setiap furniture. Jangan hanya karena lucu dan tidak tahu kualitasnya dibeli, ya. Usahakan memilih furniture kamar anak yang berkualitas dan tahan lama. Bisa dibilang ini merupakan salah satu langkah investasi furniture.

Anda bisa memilih dekorasi kamar tidur anak dengan konsep smart furniture. Misalnya, yang sering ditemui adalah bagian footboard pada tempat tidur yang bisa digunakan sebagai laci penyimpanan. Anda dapat mengarahkan si kecil untuk menggunakannya sebagai tempat penyimpanan mainan, praktis bukan?

IDE
Sumber : https://www.malindafurniture.com/

Menyediakan tempat penyimpanan juga sangat perlu. Untuk saat ini, mungkin masih digunakan untuk menyimpan beberapa mainan yang mereka miliki. Namun, nanti saat sudah menginjak remaja, tempat penyimpanan ini dapat digunakan juga untuk menyimpan buku, tas, dan beberapa printilan mereka.

Bahkan, ini dapat membantu menumbuhkan rasa tanggung jawab si kecil dalam menyimpan dan merapikan mainannya sejak dini. Anda bisa mengajarkannya dengan memberikan label setiap kotak untuk membantunya menyimpan berdasarkan jenis. Dengan begitu, mereka akan terbiasa untuk rapi hingga besar nanti.
 

d. Berikan Ruang Bermain

Pada dasarnya anak akan tetap membutuhkan ruang untuk bermain, untuk menambah rasa nyaman. Hal ini juga memudahkan Anda melatih sang anak untuk terbiasa tidur di kamarnya sendiri. Anda hanya perlu menyediakan spot pada kamar anak sebagai areanya, ajak anak untuk menata ruangannya sehingga anak akan terbiasa mandiri sejak dini.

IDE

Sumber : https://www.freepik.com/

Nah, itu dia sekian trik menata kamar tidur anak sehingga membuat anak nyaman di rumah. Selamat mencoba !